Hal Yang Harus Diperhatikan Ketika Memulai Coding

Sekarang sudah semakin banyak orang yang ingin belajar coding karna coding telah menjadi pekerjaan baru yang keren di mata banyak orang walaupun sebenarnya coding udah lama ada tapi baru beberapa tahun ini pekerjaan itu menjadi sangat di minati . karna tren dunia sekarang memang telah di ambil alih oleh teknologi jadi hal itu wajar-wajar saja. Tapi masih banyak orang yang masih bingun untuk memulai belajar. Sebelum kalian memulai saya ingin sedikit memberikan rekomendasi untuk hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum memulai Coding dan ini dari apa yang saya alami sendiri.

Yang Ingin Membantu Saya Untuk Terus Berkontribusi Boleh Banget Klik Dibawah

Mantapkan Diri

Pertama sebelum memulai untuk terjung ke dunia coding. Saya sangat sarankan untuk memantapkan diri untuk hal ini. Karna dunia coding bukan dunia yang mudah, karna suatu saat nanti kalian akan mengalami yang namanya lelah dengan rutinitas yang ada. jadi jika kalian mengalami lelah dengan belajar coding ingatlah semua perjalanan yang telah kalian lalui untuk sampai ke titik itu.

Mencari Tau Apa Itu Coding

Banyak dari kita yang ingin belajar coding karna prospek kerjanya yang bagus dan pekerjaanya hanya duduk didepan laptop lalu jadilah aplikasi, Itu tidak sesederhana seperti yang kita bayangkan. Dunia coding itu sangat luas, mulai dari , Front End, Back End, Android Developer, IOS Developer dan masih banyak lagi. Jadi saya sarankan untuk mencari tau dulu.

Mempunyai Rasa Penasaran Yang Tinggi

Yap ketika ingin benar-benar terjun kedunia Coding kalian harus punya rasa penasaran yang tinggi karna perkembangan teknologi itu sangat cepat perubahanya. Terlebih lagi dalam dunia coding perubahan itu selalu terjadi. Bisa saja apa yang menjadi tren di tahun ini akan menghilang di tahun depan.

Siap-Siap Stress Kapan Saja

Stress akan menjadi makanan bagi kalian. Karna setiap programmer itu pernah stress dengan codingan mereka sendiri. Jika sudah menemukan error yan tidak kunjung selesai disitulah stress para programmer meningkat. Jadi kalian harus siap-siap dengan yang namanya stress. Hehehe

Tidak Takut Dengan Perubahan

Seperti yang saya sudah katakan sebelumnya bahwa dunia coding itu sangat cepat berubah . makan kalian harus siap dengan perubahan tersebut dan jangan pernah takut dengan hal baru. Jika kalian takut untuk mempelajari hal baru maka kalian tidak punya Nilai(Nilai Untuk Dipekerjakan). Siap siap yaaa hehehe.

Jangan Terlalu Lama Bepikir

Sebagai saran terakhir dari saya ketika kalian sudah mengetahui point-point diatas dan kalian sanggup. Maka saya sarankan untuk segera memulainya dan jangan terlalu lama berpikir, Pilih salah satu Bahasa yang kalian sukai dan kuasai. Mulailah untuk memperaktekkan . “Karna Belajar Tanpa Memperaktekkan Sama Dengan Tidak Belajar”.

Itulah sedikit saran atau hal hal yang perlu diperhatikan sebelum memulai dengan dunia coding.siapa tau ada yang punya saran atau masukan yang lain silahkan ditambahkan di kolom komentar. #CodingBisa

Last updated